JAKARTA, selebritis.id – Aplikasi perpesanan instan WhatsApp dikabarkan memungkinkan penggunanya mengirim gambar dalam kualitas asli. Artinya, foto yang dikirimkan pengguna tidak akan memiliki resolusi yang lebih kecil dan membuatnya terlihat buram.
Ya, tentu ini menjadi kabar gembira bagi para pengguna WhatsApp, khususnya yang membutuhkan untuk bertukar pesan gambar. WhatsApp akan memungkinkan pengguna mengirim foto dengan kualitas penuh, tanpa khawatir tentang kompresi gambar, jika kode yang ditemukan di versi beta terbaru aplikasi Android berfungsi.
Seperti dikutip dari The Verge, Selasa (24/1/2023), WABetaInfo melaporkan ada opsi baru yang memungkinkan pengguna mengirimkan gambar dalam kualitas aslinya.
Sementara WhatsApp telah memungkinkan pengguna untuk memilih antara otomatis, kualitas terbaik, dan penghemat data, sekarang platform tersebut tidak mengizinkan pengguna untuk mengirim foto dalam resolusi aslinya.
Sebaliknya, gambar atau foto dikompresi, bahkan saat pengguna memilih kualitas terbaik untuk transfer data lebih cepat yang menggunakan lebih sedikit ruang penyimpanan.
WABetaInfo menyebutkan bahwa fitur baru ini termasuk dalam versi beta di WhatsApp untuk Android 2.23.2.11, namun masih dalam pengembangan. Karena belum tersedia untuk penguji beta.
Selain itu, WABetaInfo menemukan fitur pengaturan kualitas foto baru di header widget gambar, tidak seperti pembaruan sebelumnya yang memperkenalkan konfigurasi kualitas yang dapat disesuaikan untuk pengguna WhatsApp.
Namun, belum ditentukan apakah fitur baru ini nantinya akan diperluas ke video yang dikirimkan melalui WhatsApp.
Jika tidak ada fitur untuk mengirim video dengan ukuran asli, masih ada solusi yang memungkinkan pengguna untuk mencegah WhatsApp mengompresi konten mereka, dengan mengubah ekstensi file untuk mengirimkannya sebagai dokumen, bukan sebagai gambar atau video.
Sayangnya, untuk fitur pengiriman gambar tanpa kompresi, WhatsApp belum mengumumkan kapan akan diluncurkan secara global.
Editor: Lisvi Padlilah
Ikuti Berita Selebriti di Berita Google