JAKARTA, selebritis.id – Perodua meluncurkan Axia E, yang merupakan versi murah dari model ini di Malaysia. Seperti diketahui, ini merupakan mobil kembar Daihatsu Ayla generasi pertama yang dijual seharga 22.000 ringgit atau sekitar Rp 71,4 jutaan.
Perodua Axia E sebenarnya diluncurkan pada 15 Juni 2023 yang merupakan upaya perusahaan untuk memperkenalkan kembali mobil tersebut. Karena ini versi paling murah, fitur yang disediakan juga sangat terbatas untuk menekan biaya produksi.
Meski menggunakan basis dan desain lama, Perodua Axia E terbukti laris manis di pasar Malaysia. Melansir media lokal Malaysia, Paultan, mobil ini terjual sebanyak 2.500 unit hanya dalam waktu 48 jam sejak diperkenalkan.
“Axia E yang baru kami luncurkan diterima dengan baik dan stok kendaraan siap pakai sebanyak 2.500 unit telah terdistribusi penuh dalam waktu 48 jam,” ujar President and Chief Executive Officer Perodua Datuk Seri Zainal Abidin Ahmad seperti dikutip dari Paultan.
Saat peluncuran, Perodua mengonfirmasi rencananya untuk menjual total 1.500 unit Axia E per bulan. Mereka tidak membatasi penjualan kepada individu atau perusahaan. Perusahaan juga menyebutkan model ini bukan edisi terbatas, dan akan terus diproduksi selama masih ada permintaan.
Model termurah ini juga ditujukan bagi mereka yang baru pertama kali membeli atau mereka yang hanya ingin mengubah dari sepeda motor ke mobil.
“Kami tidak menentukan siapa pelanggan kami, kami yakin model ini akan menjadi pilihan yang disambut baik oleh mayoritas masyarakat Malaysia. Axia E telah diuji pasar dan terbukti selama bertahun-tahun. Kami yakin varian ini akan memenuhi perannya dalam memberikan kesempatan kepada pengendara sepeda motor untuk memiliki mobil baru,” ujar Zainal.
Sekadar informasi, model ini didasarkan pada model lama Perodua Axia yang diperkenalkan pada 2017 lalu. Basis yang juga digunakan pada Daihatsu Ayla ini telah mendapatkan bintang empat dari lembaga uji keselamatan ASEAN NCAP. Meski tidak dibekali banyak fitur, namun dari segi keselamatan, mobil ini bisa dikatakan berusaha memberikan yang terbaik.
Ada dua airbag dan sabuk pengaman untuk semua penumpang. Ditujukan untuk pembeli mobil pertama kali, Perodua telah bermitra dengan layanan keuangan untuk memungkinkan pembayaran cicilan yang sangat rendah. Bahkan, cicilan per bulannya tidak sampai Rp 1 juta.
“Berdasarkan diskusi kami dengan lembaga keuangan setempat, kami menemukan bahwa hanya RM300 (Rp 971 ribu) per bulan yang diperlukan untuk cicilan Axia E. Biaya ini sama dengan yang dibutuhkan seseorang untuk membeli sepeda motor baru dengan sistem kredit, “ucap Zainal. pada peluncuran Axia E .
Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra
Ikuti Berita Selebriti di Berita Google
Konten di bawah ini disajikan oleh Pengiklan. Wartawan Celebrities.id tidak terlibat dalam materi konten ini.